Politeknik Piksi Ganesha Indonesia
Berita Webmail E-Journal Siakad Sister Simlitabmas simbelmawa SPMI PPGI

PPGI : Green House di Desa Penusupan, Kebumen Sebagai Eduwisata, dan Argowisata

by :  0 |  2024-11-07

Pengabdian kepada masyarakat merupakan upaya Politeknik Piksi Ganesha Indonesia untuk menerapkan tri dharma perguruan tinggi. Desa Penusupan merupakan salah satu desa yang menjadi desa wisata. Kondisi masyarakat pada wilayah Desa Penusupan menurut Sri Sulistyowati, SH., M., Si (Kepala Desa Penusupan) yang menyatakan sebagian besar bekerja sebagai peternak hewan dan petani tanaman jenitri dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sebagai petani tanaman jenitri yang bersifat musiman atau dalam sekali berbuah membutuhkan waktu selama 3 sampai 5 tahun. Dengan waktu yang relative lama, masyarakat sekitar menilai kurang dalam mendapatkan penghasilannya. Maka diperlukanlah perubahan terhadap pola pikir masyarakat untuk melihat potensi Desa Penusupan yang berada di daerah yang lebih tinggi dibandingkan dengan desa pada kecamatan lainnya dikarenakan letaknya yang berada dibukit.

Dilihat dari segi wilayah Desa Penusupan, Sruweng, Kebumen memiliki potensi untuk dijadikan kawasan wisata terpadu yaitu: eduwisata, agrowisata, dan bumi desa. Hal inilah yang dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk meningkatkan perekonomian dan mengembangkan wilayah disekitar Desa Penusupan yang selama ini terisolir dibandingkan dengan perbatasan desa lainnya yang sudah dijadikan kawasan wisata (Sri Sulistyowati, 2024). Masyarakat telah berupaya membangun fasilitas untuk kawasan wisata terpadu, salahsatu wisata yang telah berjalan adalah wisata Watugede dengan sistem green ticketing. Green ticketing merupakan program penggunaan bibit tanaman sebagai bukti pembayaran masuk ke dalam tempat wisata. Bibit yang digunakan dalam sistem green ticketing di wisata Watugede, sebelumnya membeli dari penjual bibit. Maka dari itu, untuk mengembangkan lebih jauh potensi Desa Penusupan, KWT Desa Penusupan melakukan pembibitan namun terdapat beberapa kendala yang dialami. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan kolaborasi antara UKM Gita Maheswari (UKM Tari Di Politeknik Piksi Ganesha Indonesia) dan Desa Penusupan.

Kendala yang dihadapi adalah serangan hama, sulit dipantau jika pembibitan dilakukan secara tersebar dimasing-masing anggota kelompok wanita tani, kurangnya pengetahuan dan pantauan professional sehingga pembibitan mengalami kegagalan. Dari permasalahan tersebut maka dalam proses pembibitan belum dapat sepenuhnya menghasilkan pendapatan dari pengelolaan tersebut. Melihat permasalahan tersebut kami memiliki inovasi untuk membangun greenhouse. Greenhouse dibangun dan dikelola oleh kaum ibu-ibu sebagai wadah pemberdayaan kelompok wanita tani agar bibit tanaman tidak lagi membeli dan dapat digunakan sebagai tiket masuk wisata Watugede, Desa Penusupan serta sebagai upaya meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

#vokasi #kebumen #kampuskebumen #vokasihebat #vokasikebumen #kebumensemarak #vokasihebat #vokasihebat #cepatkerja#kuliahdikebumen #kuliahonline #kuliahcepatkerja #rpl #mahasiswavokasi #kerjasamaindustri



Share :

Link Pendaftaran : PMB PPGI KEBUMEN

Program Studi

Politeknik Piksi Ganesha Indonesia

Organisasi Mahasiswa

Politeknik Piksi Ganesha Indonesia